Pisah Sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Batam

Pisah Sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Batam

Kamis, 14 Januari 2021


DinamikaKepriNews, Batam – Lapas IIA Batam, pisah sambut Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Batam, Kamis (14 Januari 2020).


Dijelaskan Misbahahuddin, Bc.IP, S.Sos., M.M bahwa saat  ini Lapas IIA Batam sebagai sorotan dari pusat, untuk itu kita telah melakukan perubahan-perubahan dalam pembinaan kemasyarakatan. Kemarin kita mendapat Nominasi dalam Zona Integritas Bebas Korupsi.


"Harapan saya Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Batam ini kedepannya akan menjadi lebih baik lagi".


Dijelaskan Misbahahuddin untuk jabatan baru yang diemban saat ini sebagai Kepala Bidang Pembinaan Bimbingan dan Teknologi Informasi. 


Dalam acara pisah sambut diterangkan Misbahahuddin, tidak dihadiri Kepala Lembaga Pemasyarakatan yang baru Dannie Firmansyah,. A.md. IP., S.sos., M.H dikarenakan sakit, Dan diwakilkan Teguh Imanto Plh. Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil kemenkumham Kepulauan Riau. 


Selama sebagai Kepala Lapas Misbahahuddin telah melakukan perubahan yang berinovasi dengan perubahan di lingkungan Lapas IIA Batam, diantaranya :

1. Layanan Drive Thru

2. Pos Jaga Wasrik

3. Papan Penunjuk Arah

4. Pos Bapas

5. Parkiran gratis

6. Antrian Pengunjung Elektronik

7. Gedung Layanan Terpadu Satu Pintu (LTSP)

8. Pengisian Survei berbasis online di LTSP

9. Ruang Laktasi

10. Ruang Layanan Informasi PB, CB, CMB, Pengaduan dan Yankomas

11. Ruang Penitipan Barang

12. Anjungan Layanan Informasi Masyarakat (ALIM)

13. Wastafel

14. Bilik Sterilisasi

15. Alur Jalan Bagi Penyandang Disabilitas (Guilding Blok)

16. Pemeriksaan Suhu Tubuh kepada setiap orang yang masuk ke dalam Lapas

17. Ruang Pemeriksaan/Penggeledahan

18. Ruang X-Ray

19. Pojok WBK

20. PhotoBooth WBK (IG)

21. Ruang Layanan Konsultasi Publik

22. Ruang Komandan P2U dan Ka.Rupam

23. Barcode System Pada Setiap HP Pegawai

24. Layanan Video Call GRATIS

25. Kursi Roda

26. Ruang Isolasi Covid-19

27.Taman Bermain Anak2 (PlayGround)

28. Audio informasi Pelayanan Kunjungan

29. Jalur Keluar Masuk Lapas (Gate 1)

30. Masjid

31. Kantin brizzi WBP

32. Box Pengaduan

33. Box Menu Makanan (Pagi-Siang-Sore)

34. Taman Bacaan

35. Papan Informasi DIPA Lapas

36. Running Teks Info Lapas


Dalam acara tersebut turut hadir Kakanwil Kemenhum Kepri Husni Thamrin, Wali Kota Batam yang diwakili Heriman Adm Umum, Ketua Komisi I DPRD Kota Batam Budi Mardianto, S.E. 


Dalam kesempatan tersebut Husni Thamrin mengucapkan selamat bertugas ditempat yang baru untuk Bapak Mishbahuddin, Bc.IP, S.Sos., M.M. sebagai Kepala Bidang Pembinaan Bimbingan dan Teknologi Informasi. 


Tambah Mishbahuddin, "sebagai anak kepri kelahiran Tanjung Pinang, saya juga pernah bertugas di Lampung, Pekanbaru, Tanjung Pinang, lalu ke Batam dan setelah ini kembali ke kota Lampung lagi," tutur mantan Kalapas Batam yang hobby goes ini.


(Hendrik Butar)